Tidak terlalu banyak perubahan kemarin, mata uang eropa juga tidak sanggup menguat, mood holiday menguasai pasar. Hari ini kemungkinan juga masih bisa sepi, kecuali mungkin beberapa saat pertengahan hari di eropa dan beberapa saat setelah New York open. Trend masih tetap dominan "Weak Dollar", diharapkan data US malam ini mampu jadi penggerak pasar untuk sesaat.
Selama asia dan sampai pertengahan hari nanti pasar mungkin akan lebih dominan dikendalikan oleh pergerakan Yen. Yen yang terangkat pagi ini kemungkinan menjelang Asia closing akan kembali kebawah 104.00. Mata uang eropa agak sedikit tertekan sampai dengan data US diumumkan. Euro masih akan sedikit turun ke areal low kemarin 1.3650/60, sebelum kemudian naik kembali melewati 1.3700. Poundsterling juga sulit untuk bergerak turun 1.6320/30 masih bertahan sebagai support. Kemungkinan data US mampu mendorong Pound melewati level 1.6400 hari ini. Yen sejenak akan tertahan di areal low kemarin, diharapkan momentum dari data US bisa mendorong Yen ke 103.30
Tidak ada komentar:
Posting Komentar